Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Nih Motor Satgas BBM Pertamax

Jakarta – Pengalaman adalah guru yang paling berharga. Bila pengalaman mudik lalu terjebak kemacetan dengan kondisi kendaraan kehabisan bahan bakar, semoga di tahun ini tak terjadi lagi. Pasalnya PT Pertamina (Persero) ada antisipasi untuk menghindari kelangkaan bahan bakar minyak seperti yang terjadi saat musim mudik Lebaran tahun lalu. Selain menyiapkan stok BBM lebih banyak, Pertamina juga menempatkan kendaraan khusus untuk mendistribusikan BBM.

“Orang mudik pasti memerlukan BBM, di SPBU kami siapkan stok yang cukup. Di perjalanan kami juga siapkan informasi, kalau darurat kami akan berikan informasi di mana BBM bisa didapatkan,” kata Jumali Vice President Retail Fuel Marketing Pertamina.

Vice President Corporate‎ Communication Pertamina Adiatma Sardjito menyebutkan, selain menempatkan truk tangki di SPBU-SPBU yang berada di titik-titik rawan kemacetan, pihaknya juga menempatkan mobil dan sepeda motor khusus untuk membantu mendistribusikan BBM jika terjadi kemacetan parah.

“Jadi di SPBU kami tempatkan truk tangki, kalau kehabisan (tangki SPBU) bisa langsung diisi. Kalau memang kondisi antrian panjang truk tersebut juga bisa melakukan pengisian langsung ke mobil,” kata Adiatma

“Kami juga menyiapkan mobil kecil untuk membantu mendistribusikan BBM kepada pemudik yang kehabisan bensin di jalan. Kalau memang kondisinya macet parah kami akan terjunkan satgas BBM sepeda motor untuk menerjang kemacetan,” dia menambahkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *