Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Rossi ‘Sarankan’ Marquez Samai Rekornya!

Jepang (otoplasa.com) – Usai mengoleksi lima kali gelar MotoGP di Motegi Jepang lalu, Marc Marquez hanya butuh dua juara lagi untuk menyamai rekor Valentino Rossi. Yang menarik meski persaingan antara keduanya kerap memanas, Rossi tetap berjiwa besar dengan memberikan saran untuk Sang Baby Alien.

Menurutnya saat ini motor terbaik di MotoGP adalah Honda dan Ducati. Bila pemilik nomor start 93 ingin menambah koleksi gelar juara dunianya, jangan sampai pergi meninggalkan Honda.

“Pilihan ini sesuatu yang sangat pribadi, dan dia tidak harus mengganti motor. Dia harus berpikir, bahwa jika dia merasa nyaman dengan Honda, dia bisa membuat semua kariernya dengan Honda,” wanti Rossi yang mengoleksi tujuh gelar juara dunia di kelas para raja.

Sejauh ini Rossi melihat bahwa Marquez masih termotivasi untuk bersama Honda. Apalagi dia telah memperpanjang kontraknya dengan pabrikan berlambang sayap mengepak itu di awal tahun ini, yang memberinya jalan hingga musim 2020. “Semua orang memiliki caranya sendiri, dan dia menemukan motivasi untuk balapan. Marc memang pantas juara karena dia yang tercepat,” ujar The Doctor.

Akankah dua tahun lagi bersama Honda bakal bertambah gelar juaranya?
Tentu peluang itu sangat terbuka lebar, terbukti Marc sangat kuat dan cerdas, serta semakin matang. Tampaknya gelar juara dunia tinggal menunggu waktu saja.

Sekedar kilas balik, Rossi yang dulu mantan pembalap Honda telah mengoleksi tiga gelar di kelas premiere. Memasuki 2004, dia pindah ke Yamaha dan menambah gelar juara dunianya empat kali. Awal kisah kepergiannya dari Honda ke Yamaha cukup menarik, dimana saat itu petinggi Honda yakin bahwa motor mereka yang membawa Rossi ke level tertinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *