Beyond The Auto's Enthusiasm
IndeksContact Us

Honda Share Teknologi Terkini Ke SMK

Otoplasa.com – PT Honda Prospect Motor mengundang para pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari berbagai daerah dalam acara Student Day yang digelar di booth Honda pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, 23 Juli 2019. Pada acara ini, PT HPM memberikan edukasi mengenai teknologi canggih yang hadir di booth Honda pada acara GIIAS 2019.

Sebanyak 55 pelajar yang diundang di acara ini berasal dari sebagian sekolah kejuruan yang telah menjalin kerjasama dengan Honda melalui program “Honda Transfer of Technology,” yang terdiri dari SMKN 1 Cariu, SMKN 4 Bogor, dan SMKN 2 Tangerang Selatan. Melalui program tersebut, Honda telah mendonasikan mesin dan berbagai alat peraga untuk praktik, serta membuka kelas khusus untuk pendidikan teknisi Honda.

Pada kesempatan ini, para pelajar berkesempatan mendapatkan pengetahuan mengenai teknologi baru yang belum pernah mereka pelajari sebelumnya, termasuk mesin VTEC Turbo, dan Honda Sensing. Tak hanya itu, para pelajar juga berkesempatan melihat perangkat mobilitas personal elektrik Honda Transcooter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *